Header Ads

Resep masakan Pindang Serani khas Jawa


Foodies, pindang serani merupakan salah satu masakan khas dari Jepara Jawa Tengah yang berupa olahan dari ikan laut, pindang serani khas Jepara Jawa Tengah ini memiliki paduan rasa pedas, asem, manis & gurih. Ok foodies, langsung aja, ni resepnya :

Bahan-bahan :
- 1 kg ikan bandeng, bersihkan & potong-potong
- 2 liter air
- 2 buah tomat, potong dadu
- 1 sendok sayur minyak goreng

Bumbu yang dihaluskan :
- 2 buah cabai merah keriting, potong serong
- 10 buah cabai rawit merah
- 7 siung bawang merah, iris halus
- 5 siung bawang putih, iris halus
- 3 sendok makan air jeruk nipis
- 3 cm kunyit, iris halus
- 2 cm jahe, memarkan
- 3 batang serai, memarkan
- 3 cm lengkuas, memarkan
- 1 genggam daun kemangi
- 2 lembar daun salam
- 3 lembar daun jeruk purut
- 2 buah belimbing sayur, potong membulat
- 1 sendok teh gula pasir
- 2 sendok teh garam halus

Cara membuat :
- bumbui potongan ikan dengan air jeruk nipis, aduk rata & sisihkan.
- panaskan minyak, tumis bawang merah & bawang putih hingga harum, masukkan potongan ikan & bumbu-bumbu lainnya & aduk rata.
- tuangi air, tomat & belimbing sayur, masak sambil sesekali diaduk-aduk hingga ikan matang.
- sesaat sebelum diangkat, masukkan daun kemangi & aduk rata, masak sebentar & angkat.
- tuang kedalam mangkuk saji & hidangkan.

Nah, begitulah foodies, cara membuat masakan pindang serani khas Jepara Jawa Tengah ini, rasanya yang dominan asam seger, bikin nafsu makan bertambah. Mau resep masakan khas Jawa yang lain? Masih banyak kok, jadi tungguin ya…

No comments

Powered by Blogger.