Resep masakan Ayam Tumbuk Pedas khas Brunei
Foodies, masakan khas
Brunei yang satu ini mirip kayak ayam geprek, tapi kalo ayam tumbuk pedas khas Brunei ini tidak
menggunakan semua bagian ayam, hanya diambil jeroannya saja. Pengen tau cara
membuatnya? Ni resepnya :
Bahan-bahan :
* jeroan ayam yang sudah digoreng secukupnya, ditumbuk
sedang jangan sampai hancur
* 1 buah bawang bombay diiris kecil
* 2 siung bawang putih diiris kecil
* kunyit bubuk secukupnya
* daun ketumbar secukupnya
* daun kari/daun salam koja secukupnya
* jintan putih secukupnya
* capsicum/cabe secukupnya
* 1 sendok makan bumbu kari bubuk
* 1 sendok makam cili flakes/cabe bubuk, kalo kurang pedes
bisa tambah
* minyak bunga/minyak zaitun secukupnya untuk menumis
Cara membuat :
* panaskan minyak, tumis lah
bawang bombay & bawang putih sehingga layu & beraroma
* masukkan bumbu kari, kunyit bubuk, jintan putih & cili
flakes, aduk rata
* kalau terlalu kering masukkan sedikit air panas &
masukkan ayam yang telah di tumbuk tadi
* bisa ditambah garam, kecap atau saus sambel bila suka
* tambahkan capsicum, daun kari & daun ketumbar
* aduk sebentar & matikan api
* hidangkan bersama nasi panas
Jadi deh ayam tumbuk pedas khas
Bruneinya, rasanya gak usah dicomment lagi dah, dijamin bikin nagih
pokoknya… Habis ini giliran resep masakan khas Brunei lainnya yang bakal
tampil.
No comments